Outbound amazing race adalah outbound yang terdiri dari post-post di mana setiap post terdapat tantangan yang harus diselesaikan sebelum melanjutkan ke pos berikutnya atau untuk mendapatkan point sebanyak-banyaknya. Untuk menuju post setiap kelompok peserta akan dibekali dengan peta ataupun clue card.
Ada beberapa aspek yang diharapkan dapat terpenuhi dalam kegiatan amazing race ini. Seperti leadership. time management, communication, problem solving dan team work. Karena dapat tidaknya menyelesaikan sebuah tantangan dan keseluruhan tantangan sangat dipengaruhi oleh hal-hal tersebut.
Ada beberapa bentuk amazing race yang dapat disesuiakan dengan tujuan dan juga anggaran:
1. Amazing Race One Location
Amazing race ini dilaksanakan hanya dalam satu area saja. Namun tentu saja membutuhkan area yang luas agar lebih memaksimalkan race-nya. Kelebihan dari amazing race ini adalah dapat menghemat biaya. Dan bisa dimainkan dalam waktu yang relatif singkat.
2. Amazing Race Adventure
Amazing race ini terdiri dari beberapa lokasi, yang mana antar post harus ditempuh dengan kendaraan. Bahkan di salah satu post baik di awal, tengah maupun akhir, dapat diselipkan permainan adventure seperti rafting, paintball, flying fox, maupun archery.
3. Amazing Race Arround the City
Hampir sama dengan Amazing Race Adventure. Hanya saja, untuk Amazing Race Arround the City lebih menekankan explore daerah tsb. Dan post-postnya juga disesuaikan dengan tempat khas daerah tsb seperti kuliner, tempat bersejarah, pasar tradsional, kantor pemerintahan, dan lain sebagainya.